Kamu mungkin sudah tidak asing mendengar kata Lhokseumawe. Adalah kota besar terletak di provinsi Aceh yang kaya akan sejarah serta kebudayaan. Kota yang dijuluki dengan serambi Mekah ini juga terkenal dengan keindahan pariwisatanya. Terlebih yang berbau religi.
Di kota ini memiliki beragam objek wisata seperti situs budaya, situs bersejarah, pantai, pulau, air terjun, dan lainnya. Jika pertama kali berkunjung ke tempat ini, mungkin wisatawan akan bingung ingin berkunjung kemana. Maka dari itu, inilah rekomendasi terbaik tempat wisata di Lhokseumawe yang diambil dari beberapa sumber.
8 Daftar Wisata di Lhokseumawe
Berikut ini rekomendasi destinasi wisata yang patut kamu kunjungi.
1. Pantai Ujong Blang
Tujuan wisata pertama biasanya selalu mengarah ke pantai. Di Lhokseumawe juga terdapat pantai yang terkenal dengan keindahan sunsetnya.
Pantai Ujong Blang di dominasi batu-batu besar yang menghiasi pantai, semakin membuatnya tampak indah dan menjadi salah satu pantai favorit para wisatawan.
Pantai ini bisa diakses dengan mudah, yaitu berlokasi hanya berjarak 5 km dari Lhokseumawe. Tempat ini juga surga bagi pecinta kuliner karena berbagai masakan khas Lhokseumawe ada di sini.
2. Wisata Lhokseumawe: Pantai Ulee Jalan
Selanjutnya ada Pantai Ulee Jalan. Pantai ini berbeda dengan pantai lainnya, kamu akan disajikan pemandangan pantai dengan pasir hitam kecoklatan yang lembut.
Karena ombaknya tidak terlalu besar, pantai Pantai Ulee Jalan sangat cocok dikunjungi bersama keluarga. Di samping itu juga terdapat banyak spot foto yang layak untuk diabadikan.
3. Islamic Center Lhokseumawe
Jika kamu sedang mencari wisata religi di Lhokseumawe, Islamic Center Lhokseumawe adalah salah satu yang terbaik. Masjid Agung megah yang kental dengan nuansa Timur Tengah menjadi daya tarik utama dari objek wisata ini.
Islamic Center Lhoksumawe didesain dengan struktur yang besar, lengkap dengan kubah-kubah yang mengagumkan. Sebenarnya terdapat kisah sejarah dari tempat ini.
Konon, masjid ini dibangun untuk mengembalikan fungsi masjid sebagai pusat peradaban. Semangat akan kebangkitan peradaban Islam semakin terasa dengan berdirinya kembali Islamic Center di wilayah Samudra Pasai ini.
Karena lokasi Islamic Center berdekatan dengan tempat wisata lain, kamu juga bisa mengunjungi berbagai tempat wisata hanya dengan berjalan kaki. Hal ini bisa menghemat biaya perjalanan.
4. Wisata Lhokseumawe: Pulau Seumadu
Terletak 12 kilometer dari Lhokseumawe, Pulau Seumadu terkenal dengan pemandangan pantainya yang indah. Pasirnya berwarna putih yang menambah keindahan dari pantai ini.
Panorama yang disuguhkan juga sangat menakjubkan didukung dengan suasana yang sejuk, susana yang sangat nyaman dan menenangkan, semakin melengkapi keindahan tempat ini. Jika kamu mencari tempat untuk melepas penat, Pulau Seumadu adalah pilihan tepat.
5. Bukit Goa Jepang
Selanjutnya ada tempat wisata bersejarah yaitu Bukit Goa Jepang. Merupakan saksi kekejaman penjajahan Jepang, goa ini terletak di atas bukit pada ketinggian 100 mdpl.
Meskipun berada di atas bukit namun letak gowa ini ada di bawah tanah. Konon, tempat ini dibangun atas kerja paksa penduduk sekitar pada saat itu. Ketika ada masyarakat yang melawan penjajah, mereka akan ditahan di tempat ini.
Pintu masuk goa ini memiliki tinggi 2×3 meter dan panjang sekitar 60 meter. Bukit Goa Jepang dibuka sebagai tempat wisata sejak tahun 2015.
Di dalam goa terdapat beberapa ruangan seperti dapur, ruang pengintaian dan lain-lain. Jarak tempuh menuju ke tempat ini sekitar 9 km dari Lhokseumawe.
6. Air Terjun Blang Kolam
Tempat wisata di Lhokseumawe selanjutnya adalah Air Terjun Blang Kolam. Digadang-gadang sebagai keindahan yang tersembunyi, tempat ini memiliki keindahan air terjun yang tidak diragukan lagi.
Meskipun terletak di tempat yang terpencil, namun wisata ini sangat asri dan patut kamu kunjungi. Dinamakan blang kolam karena terdapat beberapa kolam yang cukup besar dengan air bersih dan jernih di sekitar air terjun.
Tempat ini dijamin akan menyegarkan pikiranmu karena dipenuhi dengan pepohonan rimbun dan kicauan burung yang bersahutan.
7. Sungai Krueng Cunda
Ini merupakan tempat yang tepat untuk berburu kuliner khas Aceh. Pasalnya tempat ini selalu ramai sejak sore hingga malam. Pondok-pondok yang ada di sekitar sungai merupakan tempat yang tepat untuk bersantap.
Wisatawan dapat menikmati pemandangan yang menakjubkan di sini, terlebih ketika malam tiba. Keindahan lampu-lampu kota yang terpantul dari sungai akan memanjakan matamu.
Penduduk sekitar menggunakan sungai ini sebagai tempat budidaya ikan asin. Kamu dapat mencicipi kuliner khas Aceh ditemani dengan udara yang sejuk dan pemandangan yang indah di Sungai Krueng Cunda.
8. Bukit Paloh Batee
Rekomendasi tempat wisata di Lhokseumawe yang terakhir adalah Bukit Paloh Batee. Bukit ini ditumbuhi pepohonan rindang yang menambah keasrian.
Kamu bisa melihat bentang alam dan keindahan Lhokseumawe dari bukit ini dengan mendaki hingga puncaknya.
Semilir angin dan udaranya yang sejuk membuat bukit ini menjadi tempat yang tepat untuk membuang penat.
- 10 Rekomendasi Destinasi Tempat Wisata di Bogor yang Sudah Dibuka: Ada yang Seperti di Luar Negeri!
- 10 Pilihan Destinasi Wisata NTB. Tidak Hanya Pantai!
- Rekomendasi Destinasi Wisata Keluarga. Buat Liburan Lebih Berkualitas!
- 8 Rekomendasi Pemandian Air Panas di Bandung. Dari yang Alami hingga Modern!
- 10 Rekomendasi Wisata Alam Jogja Terbaik: Ada Hutan Pinus, Pemandian, Kebun Teh, Gumuk Pasir, dan Masih Banyak Lagi
Demikian rekomendasi tempat wisata di Lhokseumawe yang wajib kamu kunjungi. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!