Tempat Main di Jakarta
10 Rekomendasi Destinasi Tempat Wisata dan Tempat Main di Jakarta yang Wajib Kamu Kunjungi! – Jakarta merupakan ibukota Indonesia dan kota metropolitan yang kaya dengan destinasi tempat wisata dan tempat main di berbagai sudut kota. Kota Jakarta pun sering menjadi pilihan destinasi liburan oleh wisatawan lokal dan mancanegara karena kota Jakarta sangat kaya dengan berbagai tempat wisata yang unik.
Tahukah kamu bahwa saat sedang browsing di internet, privasi data kamu dapat dilanggar oleh beberapa situs tertentu? Untuk menjaga keamanan data privasi kamu saat browsing internet, kamu bisa menggunakan aplikasi karya anak bangsa yaitu VPN Mantap.
VPN Mantap adalah sebuah aplikasi VPN gratis dengan server tercepat, paling aman karena data atau log tidak tersimpan, dan paling mudah untuk digunakan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai VPN Mantap bisa dilihat di https://www.home8care.com/ atau https://play.google.com/store/apps/details?id=com.mantap.vpn&hl=id&gl=ID
Simak juga: 10 Tempat Makan Wisata Kuliner Enak di Bandung yang Wajib Kamu Coba!
10 Rekomendasi Destinasi Tempat Wisata dan Tempat Main di Jakarta yang Wajib Kamu Kunjungi!
-
Taman Mini Indonesia Indah
Taman Mini Indonesia Indah adalah destinasi tempat wisata yang wajib kamu kunjungi di Jakarta. Taman hiburan ikonik ini bertemakan Indonesia dan telah populer sejak tahun 90-an. Di sini kamu bisa menikmati berbagai wahana dan fasilitas seperti seperti Anjungan Daerah, kereta gantung, Teater 4D, museum, Teater IMAX Keong Mas, dll.
Semua fasilitas, bangunan, wahana, dan dekorasi di destinasi wisata di Jakarta ini adalah miniatur dari 33 provinsi di Indonesia. Taman Mini Indonesia Indah sangat cocok dan edukatif untuk semua kalangan, terutama keluarga dan anak-anak karena TMII menawarkan pemandangan kebudayaan bangsa yang mencakup pakaian adat dan tarian daerah, miniatur kepulauan Indonesia, kereta gantung, museum, dsb.
-
Taman Impian Jaya Ancol
Taman Impian Jaya Ancol juga merupakan destinasi tempat wisata dan tempat main yang sangat cocok untuk keluarga dan anak-anak. Kawasan yang sangat luas ini memiliki berbagai tempat dan wahana yang seru serta edukatif.
Salah satu tempat main yang paling menarik adalah Pantai Ancol yang memiliki pemandangan indah terutama saat matahari terbit atau terbenam. Di sini kamu bisa berfoto, bermain pasir, jogging atau mencicipi makanan di salah satu restoran yang ada di kawasan wisata terpadu ini.
Pantai Ancol termasuk bersih dan memiliki fasilitas wisata lengkap. Di kawasan ini juga terdapat tempat main yang sangat populer, yaitu Ocean Dream Samudra dan Dunia Fantasi.
-
Wisata Kota Tua Jakarta
Jika kamu ingin menikmati suasana jaman doloe di tengah kota metropolitan Jakarta, Wisata Kota Tua Jakarta sangat cocok untuk kamu. Selain sangat menarik dan unik, berkunjung ke tempat wisata inipun tidak memungut biaya apapun.
Wisata Kota Tua Jakarta sangat ramai pengunjung, terutama pada akhir pekan. Banyak aktivitas dan tempat menarik yang terdapat di kawasan Wisata Kota Tua, seperti museum, cafe, makanan khas Jakarta, sepeda dan masih banyak lagi.
Di sini kamu juga bisa melihat deretan pertokoan, gedung, hingga rumah-rumah tua yang menghiasi seluruh area Kota Tua Jakarta. Berbagai atraksi dan kegiatan, seperti pameran seni, nobar (nonton bareng), pengamen unik, dll juga sering diadakan di halamannya.
-
Dunia Fantasi
Dunia Fantasi adalah taman hiburan keluarga yang berada di dalam kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Salah satu tempat main terpopuler di Jakarta, di sini kamu bisa menikmati berbagai wahana permainan, seperti Tornado, Halilintar dan Hysteria, Rumah Miring, Poci-Poci, Turangga Rangga dan Pontang-Pontang.
Tempat wisata di Jakarta ini juga menawarkan wahana bertema seperti Ice Age Arctic Adventure, Treasureland, Dufan Glow, Fantasy Lights: Magic of Dufan, dan Hello Kitty Adventure.
-
Alive Museum
Juga berlokasi di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Alive Museum adalah jaringan museum visual unik dari Korea yang memiliki patung lilin tokoh-tokoh terkenal, mirip dengan dengan Museum Tussaud yang sangat terkenal di bebagai belahan dunia.
Di sini kamu bisa melihat dan berfoto bersama artis terkenal, seperti penyanyi Korea hingga penyanyi barat ternama dan aktor Hollywood. Selain itu, di sini juga terdapat koleksi ilusi visual yang sangat kreatif sehingga kamu bisa memiliki foto-foto ilusi yang sangat keren dan unik.
-
Ocean Dream Samudra
Ocean Dream Samudra atau Gelanggang Samudra adalah destinasi tempat wisata dan tempat main di Jakarta yang bertema laut dan juga berada di kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Di sini kamu bisa melihat berbagai atraksi hewan-hewan laut seperti lumba-lumba dan singa laut, Taman Surga Burung, pertunjukan menegangkan seperti Scorpion Rides serta wahana bermain.
Di Ocean Dream Samudra juga terdapat pusat kuliner, kios minuman dan es krim, taman dan jalur pejalan kaki sehingga kamu pasti merasa nyaman bermain di sini. Tempat main ini sangat cocok untuk kamu yang berkunjung dengan keluarga dan anak-anak.
-
Monumen Nasional (MONAS)
Tugu Monumen Nasional (Monas) juga merupakan destinasi tempat wisata wajib bagi warga luar Jakarta untuk berfoto. Bagian luar Monas dikelilingi oleh taman yang asri sedangkan pada bagian dalamnya menunjukkan diorama perjuangan kemerdekaan Bangsa Indonesia. Kamu juga menggunakan lift untuk naik ke puncak tugu dan memandang panorama Jakarta dari ketinggian.
Sejak tahun 2016, pemerintah provinsi DKI Jakarta juga membuka Monumen Nasional pada malam hari sehingga pengunjung bisa menikmati indahnya lampu-lampu dan suasana malam hari di sekitar kawasan Monas.
-
Museum Nasional
Museum Nasional ini dulunya disebut Museum Gajah karena memiliki patung gajah yang ikonik di depan gedungnya. Merupakan museum terbesar di Jakarta, Museum Nasional memiliki koleksi patung dan ornamen peninggalan Kerajaan bersejarah di Indonesia yang sangat lengkap. Infrastruktur dan bangunan yang dijaga dengan baik pun akan membuat kamu makin nyaman saat berkunjung ke Museum Nasional.
-
Masjid Istiqlal
Masjid Istiqlal adalah tempat ibadah yang merupakan salah satu ikon Jakarta dan sering dikunjungi oleh turis dan wisatawan sebagai salah satu tempat wisata di Jakarta. Masjid Istiqlal diresmikan pada tahun 1978 dan dinobatkan sebagai Masjid terbesar di Asia Tenggara. Arsitekturnya yang megah sering menjadi objek foto fotografer nasional maupun internasional.
Tidak hanya indah, tetapi Masjid Istiqlal juga nyaman dan mampu menampung sekitar 200.000 orang. Masjid Istiqlal buka selama 24 jam untuk umat Muslim yang ingin beribadah. Pengunjung juga dapat berfoto di area masjid dan beristirahat sejenak selama berjalan-jalan di Jakarta.
-
Museum Sejarah Jakarta
Bangunan yang dulunya merupakan Balai Kota Batavia ini kini merupakan Museum Sejarah Jakarta atau disebut juga Museum Fatahillah. Museum Sejarah Jakarta memiliki koleksi perjalanan kota Jakarta, mulai dari peninggalan masa Tarumanegara dan Pajajaran, peninggalan perabot era Belanda, penggalian arkeolog, hingga ruangan bekas penjara bawah tanah yang dulu digunakan pada zaman penjajahan Belanda.
Demikianlah 10 Rekomendasi Destinasi Tempat Wisata dan Tempat Main di Jakarta yang Wajib Kamu Kunjungi! Selamat berlibur!